Pesan Kemenangan Gresyia-Apriyani di Masa Pandemi

Sesaat setelah memenangkan medali Emas di Olimpiadi Tokyo 2020, Greysia Polii-Apriyani Rahayu sejenak menghentikan atmosfer pandemi yang penuh kecemasan. Suasana berubah menjadi haru, senang, bangga, dan dipenuhi dengan rasa optimisme. Setelah berjuang dan mengalahkan pasangan asal Cina, Chen Qing Chen dan Jia Yi Fan dengan dua set langsung.

Kemenangan ini tentu saja disambut dengan meriah, terlebih menjadi emas satu-satunya yang diperoleh dalam perheletan Olimpiade kali ini. Perjuangan mereka berdua telah melewati perjalanan panjang yang menguras energi dan pengorbanan yang tidak main-main.

Hiruk pikuk kemenangan Greysia Polii-Apriyani Rahayu pun dirayakan oleh berbagai kalangan. Menariknya, kemenangan mereka bertepatan dengan bulan kemerdekaan bangsa Indonesia. 

Secara simbolis, tentu kemenangan ini punya pesan kuat bagi masyarakat Indonesia di masa pandemi. Dari sana kita bisa belajar beberapa hal yang penting, rasa bersama yang saling menguatkan, perjuangan tanpa henti, dan semangat yang berkobar.

Di masa pandemi ini, hampir setiap hari kita mendapatkan kabar duka yang seakan tak kunjung henti. Kita seakan tak lepas dari suasana mencekam yang mengganggu psikologis, sesuatu yang tentu berpengaruh pada kesehatan mental kita. 

Di dunia nyata hingga maya, berita terus mencuat, mulai dari orang yang tidak dikenal hingga orang terdekat. Sekiranya, kemenangan Greysia Polii-Apriyani Rahayu di masa pandemi ini, memberikan kita semangat baru untuk berjuang melewati masa pandemi yang kian berat.

Pandemi menuntut kita melakukan hal yang berbeda dari biasanya. Di masa pandemi ini, tanpa menerapkan proses kerja sama dalam menjalankan protokol kesehatan, pandemi tidak akan dapat kita atasi. Sayangnya, di beberapa tempat ruang kerja sama masih terbilang sulit. Misalnya saja aturan lockdown dan tuntutan masyarakat yang pendapatannya terhambat dari kebijakan itu. Pemerintah sekiranya memberikan subsidi yang jelas dan terukur bagi beberapa orang yang mengalami kesulitan dalam mencari nafkah sehingga upaya lockdown tidak berakhir atau dijalani dengan buruk. 

Atau menyiapkan kebijakan yang berimbang dan tidak sepenuhnya merugikan masyarakat. Kiranya juga, para wakil rakyat dapat memberi teladan dalam membantu masyarakat yang kesulitan di masa pandemi untuk saling menguatkan. Bukan hanya mengusulkan dirawat khusus di hotel sementara masyarakat kesulitan di rumah sakit yang terus menerus penuh dan sesak.


Pandemi ini pada akhirnya membawa kita pada titik di mana setiap orang mesti berjuang tanpa henti. Selayaknya pertandingan bulutangkis yang dipertontonkan dua ganda putri kita ini, mereka terus berjuang dan mengalahkan pasangan dari negara lain. Tentu tidak selamanya mudah, namun perjuangan mereka pada akhirnya berbuah kemenangan setelah dilandasi semangat berjuang tanpa kenal menyerah. 

Bagi beberapa orang yang telah kehilangan orang terkasih di masa pandemi ini, sungguh akan menjadi pengalaman hidup yang berat. Namun, di titik inilah kita mesti belajar untuk merefleksikan berbagai pengalaman yang ada. Dengan semangat yang ada, pesan kemenangan yang diberikan Greysia Polii-Apriyani Rahayu di masa pandemi sekaligus bulan kemerdekaan dapat menjadi pendorong bagi masyarakat Indonesia untuk tetap menjaga asa.

Kita belum tahu pasti, kapan pandemi ini akan berakhir. Keriuhan dari kemenangan Greysia Polii-Apriyani Rahayu pun tidak akan berlangsung lama, namun kesan yang diberikan dapat menjadi momentum tersendiri. 

Setidaknya, penghargaan setinggi-tingginya patut untuk diberikan kepada mereka berdua yang telah menyalakan asa dan memberikan secercah rasa gembira di tengah kabar-kabar buruk dan duka yang selama ini melanda. Selepas menerima medali emas, Greysia Polii-Apriyani Rahayu mengatakan sambil memegang medali di hadapan kamera “Ini untuk kalian!” menjadi persembahan yang tak ternilai di bulan kemerdekaan dan masa pelik pandemi kali ini.

Bangsa kita berharap dapat merdeka dari pandemi, namun sayangnya usaha untuk melakukan itu masih terbilang kurang maksimal. Momentum yang dihadirkan Greysia Polii-Apriyani Rahayu, kiranya tepat menjadi pemersatu untuk kita semua. Menghadapi masa pandemi tanpa ada usaha kolektif dan kerja sama yang baik di berbagai kalangan, akan terus memperburuk suasana. 

Kita tentu tidak ingin berada dalam atmosfer kelam seperti ini. Setiap hari kita berharap suasana membaik dan semua berjalan seperti dulu sebelum pandemi menghadang. Secara psikologis, kemenangan bersama ini dapat mendorong kita untuk menatap kondisi menjadi lebih optimis. 

Rasanya, memasuki bulan Agustus di masa pandemi kemungkinan akan membuat kita lupa atau tak peduli dengan perayaan kemerdekaan. Namun, kemenangan ganda putri kita di Olimpiade Tokyo kali ini menjadi pintu pembuka yang mengantarkan kita pada proses refleksi perjuangan. Selamat untuk Greysia Polii-Apriyani Rahayu dan semangat untuk kita semua. Semoga kita bisa memasuki gerbang kemerdekaan melewati masa pandemi yang panjang ini.

 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel