5 Aspek Ketakutan Akan Kegagalan yang Kerap Kita Alami
Setiap orang pernah merasakan kegagalan. Kerap terjadi, hal tersebut berulang dan membuatnya menyimpan ketakutan yang terus-menerus muncul tanpa disadari. Masalah ini kemudian membuat kita menyimpan rasa takut atau cemas berlebih.
Dalam dunia psikologi, beberapa penelitian telah dilakukan untuk melihat dan mempelajari masalah ini. Hal penting yang patut dipahami adalah kegagalan adalah sebuah hal yang wajar terjadi.
Tak jarang, efek ketakutan akan kegagalan membuat seseorang berprestasi bahkan memperlihatkan performa yang lebih baik. Namun, apa saja yang membuat seseorang merasakan ketakutan akan kegagalan? Kali ini kita akan membahas aspek-aspek ketakutan akan kegagalan.
Tapi di sisi lain, efek ketakutan ini bisa membuat orang kehilangan semangat dan
kemauan untuk bertindak, dan dia bisa merasa tak punya potensi sama sekali. Konsep ketakutan akan kegagalan kemudian diteliti lebih lanjut oleh
Conroy dan Elliot.
Pengertian Ketakutan akan Kegagalan
Menurut Conroy, ketakutan
akan kegagalan adalah serangkaian usaha antisipasi terhadap konsekuensi negatif
terhadap kegagalan, dan tidak adanya harapan untuk sukses. Ketakutan akan
kegagalan bisa muncul dari konsekuensi negatif yang mengancam diri karena
kegagalan atau ketidakberhasilan.
Rasa malu muncul secara eksplisit dalam definisi ketakutan akan
kegagalan, tetapi ketakutan akan kegagalan bisa terwujud dalam kecemasan ketika
individu melakukan performansi.
Ketakutan akan kegagalan berhubungan dengan
ancaman penilaian negatif terhadap kemampuan dan diri seseorang secara
keseluruhan dalam melakukan performansi. Konsekuensi kegagalan diyakini
merupakan sumber yang ditakuti atau dicemaskan oleh individu, bukan kegagalan
itu sendiri.
Hal ini kemudian juga didukung oleh
Conroy yang menyatakan bahwa ketakutan akan kegagalan adalah dorongan
untuk menghindari kegagalan terutama konsekuensi negatif kegagalan berupa rasa
malu, menurunnya konsep diri seseorang, dan hilangnya pengaruh sosial.
Berdasarkan uraian di atas, maka dapat disimpulkan bahwa ketakutan akan
kegagalan adalah suatu reaksi emosional berupa ketakutan dan kecemasan
seseorang ketika menghadapi kemungkinan kegagalan dan konsekuensi negatif dari
kegagalan dalam mencapai standar prestasi tertentu.
Aspek Ketakutan akan Kegagalan
Conroy sendiri telah melakukan penelitian yang komprehensif
mengenai rasa takut gagal. Rasa takut gagal atau ketakutan akan kegagalan, jika
dilihat dari perpektif hubungan antara kognitif dan emosional seseorang akan
diasosiasikan dengan penilaian terhadap ancaman tentang kemampuan seseorang untuk menyelesaikan atau mencapai tujuan ketika gagal dalam
melakukan performansi.
Aspek-aspek ketakutan akan kegagalan menurut Conroy antara lain:
a.Ketakutan akan dialaminya penghinaan dan rasa malu
Ketakutan akan mempermalukan diri sendiri, terutama jika banyak orang
yang mengetahui kegagalannya. Seseorang mencemaskan apa yang orang
lain pikirkan tentang dirinya dan penghinaan serta malu yang akan
didapatkan.
b. Ketakutan akan penurunan estimasi diri (self-estimate)
Ketakutan ini meliputi perasaan yang selalu merasa kurang. Seseorang merasa tidak cukup pintar, tidak cukup berbakat sehingga tidak dapat
mengontrol performansinya.
c. Ketakutan akan hilangnya pengaruh sosial
Ketakutan ini melibatkan penilaian orang lain terhadap dirinya. Seseorang takut apabila ia gagal, orang lain yang penting baginya tidak akan
mempedulikan, tidak mau menolong dan nilai dirinya akan menurun
di mata orang lain.
d. Ketakutan akan ketidakpastian masa depan
Ketakutan ini datang ketika kegagalan akan mengakibatkan ketidakpastian
dan berubahnya masa depan seseorang. Kegagalan ini akan merubah
rencana yang dipersiapkan untuk masa depan, baik dalam skala kecil atau
skala besar
e. Ketakutan akan mengecewakan orang yang penting baginya
Ketakutan akan mengecewakan harapan, dikritik, dan kehilangan
kepercayaan dari orang lain yang penting baginya seperti orang tua, yang
akan menimbulkan penolakan orang tua terhadap dirinya.
Demikianlah aspek-aspek ketakutan akan kegagalan yang kerap terjadi di sekitar kita.
Referensi
Conroy, D. E. 2002. Representational Models Associated With Fear of Failure in
Adolencents & Young Adults. Journal of Personality 71:5
Conroy, D. E. 2004. The Unique Psychologycal Meaning of
Multidimensional Fears of Failing. Journal of Sport & Exercise Psychology.
Vol 26, 484-491.